Kamis, 1 Mei 2025

Wakil Ketua DPRD Samarinda Sampaikan Sistem Parkir Harus Berbenah, Jangan Jadi Lahan Preman

Selasa, 21 Januari 2025 - 12:37

Wakil Ketua DPRD Kota Samarinda, Ahmad Vananzda/Foto: Megakaltim.com

Ahmad berharap tindakan tegas itu dapat membawa hasil nyata pada peningkatan PAD, khususnya dari sektor parkir.

Ia juga menyinggung pentingnya pengelolaan pendapatan dari sektor lain, seperti pajak tempat hiburan malam, minuman beralkohol, hingga pajak bumi dan bangunan (PBB).

Semua dinas yang memiliki peran dalam meningkatkan PAD diharapkan bisa mengambil pelajaran dari peristiwa ini.

“Saya pikir, ini juga peringatan untuk dinas lain, tidak hanya Dinas Perhubungan. Semua sektor yang menghasilkan PAD harus lebih optimal. Kalau itu bisa dijalankan dengan baik, Samarinda akan makin maju,” katanya.

Di akhir wawancara, Ahmad menekankan pentingnya pengelolaan emosi bagi seorang pemimpin.

“Wajar kalau seorang pemimpin kadang emosional. Kita juga manusia. Tapi semoga ke depannya, Pak Andi Harun bisa lebih baik dalam menyampaikan kritik atau teguran,” tutupnya. (wan)

Populer
recommended