MEGAKALTIM.COM - Legislator Kaltim memberikan pandangan tentang isu kesehatan di Bumi Etam.
Anggota DPRD Kaltim, Darlis Pattalongi, menegaskan bahwa penempatan tenaga medis di Kaltim harus tepat sasaran.
Darlis Pattalongi juga mengingatkan agar kesejahteraan tenaga medis tetap diperhatikan, terutama bagi mereka yang ditempatkan di daerah terluar Kaltim.
“Kaltim memang masih butuh pemerataan tenaga medis. Terutama di daerah pelosok,” ucapnya.
Untuk alasan ini, ia menyatakan bahwa DPRD Kaltim terus mendukung proses penerimaan tenaga medis.
Selain itu, ia mengusulkan agar dalam proses rekrutmen tenaga medis, daerah-daerah terluar Kaltim mendapatkan perhatian lebih dalam hal penempatan.
“Yang penting tetap memperhatikan kesejahteraan dan kinerja tenaga kesehatan yang ada saat ini,” terang Darlis.
Sementara itu, Andi Satya Adi Saputra, legislator DPRD Kaltim, mengungkapkan harapannya agar universitas di Kaltim mampu secara serentak menghasilkan lulusan kedokteran terbaik guna memenuhi kekurangan jumlah dokter.