Rabu, 30 April 2025

PDIP Minta Kepala Daerah dari Partainya untuk Tunda Ikut Retreat Kepala Daerah, Jokowi: Ya Mestinya Hadir Datang 

Jumat, 21 Februari 2025 - 15:44

Kolase foto Megawati Soekarnoputri dan Joko Widodo/ kolase oleh megakaltim.com

MEGAKALTIM.COM - Presiden ke 7 RI, Joko Widodo menjawab pertanyaan awak media kepadanya soal adanya instruksi dari PDI Perjuangan yang meminta para kadernya menjabat sebagai kepala daerah agar menunda ikut dalam retreat kepala daerah di Magelang.

Hal ini dijawab Jokowi saat ditemui awak media di kediaman pribadinya di Solo, Jumat (21/2/2025).

"Ini kan urusan pemerintahan, yang diundang kepala daerah, yang mengundang Presiden," kata Jokowi.

Ia lalu mengatakan, untuk agenda dengan undangan langsung dari presiden itu, semestinya para kepala daerah bisa hadir datang. Karena, kata Jokowi, kepala daerah dipilih oleh rakyat untuk kepentingan bangsa dan negara.

"Ya mestinya hadir, datang, karena mereka dipilih oleh rakyat dan untuk kepentingan rakyat, bangsa, dan negara bukan untuk yang lain," ujarnya.

Diketahui, usai Sekjen PDIP ditahan oleh KPK, muncul adanya instruksi dari PDI Perjuangan untuk para kepala daerah.

Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, mengeluarkan instruksi kepada seluruh kepala daerah dari partainya untuk menunda partisipasi dalam agenda retreat yang dijadwalkan berlangsung pada 21-28 Februari 2025 di Magelang.

Populer
recommended