Kamis, 1 Mei 2025

DPRD Kaltim Dorong Pengembangan ISBI Kaltim untuk Dukungan Pendidikan dan Kebudayaan

Selasa, 3 Desember 2024 - 9:28

Gedung tempat dilakukan aktivitas ISBI Kaltim/ Foto: IST

MEGAKALTIM.COM - Anggota DPRD Kalimantan Timur, Salehuddin, menegaskan pentingnya peran Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Kaltim dalam mendukung pendidikan dan kebudayaan di Kalimantan Timur.

Menurutnya, kehadiran ISBI Kaltim sangat vital untuk memperkuat ekosistem kebudayaan dan pariwisata di wilayah tersebut.

Salehuddin mengakui bahwa meskipun ISBI Kaltim sudah eksis, fasilitas yang dimiliki masih sangat terbatas.

Ia mengapresiasi upaya pemerintah provinsi yang terus mendorong keberlanjutan ISBI. "ISBI harus tetap eksis, karena peranannya sangat penting bagi pendidikan dan kebudayaan di Kaltim, termasuk di Kutai Kartanegara," ujar Salehuddin.

Menurutnya, ISBI Kaltim memiliki potensi besar untuk mendukung UMKM yang bergerak di sektor pariwisata dan budaya.

"Kami mendorong agar ISBI menjadi pusat pengembangan budaya yang bisa menghidupkan ekosistem pariwisata dan budaya di Kaltim," tambahnya.

Namun, tantangan yang dihadapi ISBI Kaltim saat ini adalah belum tersedianya bangunan sarana dan prasarana yang memadai. Meskipun demikian, pihak Kabupaten Kutai Kartanegara telah menyerahkan aset tanah kepada Pemerintah Provinsi Kaltim, yang kemudian diteruskan ke Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

Populer
recommended