Rabu, 30 April 2025

Pelantikan 20 Februari, Andi Harun Hanya Boyong Istri ke Istana Negara, Pastikan Tak Gunakan APBD untuk Perjalanan Keluarga

Senin, 17 Februari 2025 - 14:38

Wawancara Andi Harun, Wali Kota Samarinda terpilih/ Megakaltim.com

MEGAKALTIM.COM - Wali Kota Samarinda terpilih, Andi Harun, menegaskan bahwa dirinya tidak akan menggunakan dana APBD untuk memberangkatkan keluarga dalam acara pelantikannya di Jakarta pada 20 Februari 2025.

Ia menyatakan hanya istri yang diperbolehkan masuk ke Istana Negara, sedangkan jika ada keluarga lain yang ingin hadir, mereka harus menggunakan biaya pribadi.

"Yang boleh masuk ke Istana hanya istri. Kalau ada keluarga lain yang ingin berangkat, kami pastikan tidak dibiayai oleh APBD," ujar Andi Harun, dalam konferensi Pers, bertempat di Anjungan Balai Kota, Minggu (16/02/2025).

Hal itu pun telah ia sampaikan kepada Wakil Wali Kota terpilih, Saefuddin Zuhri, yang sependapat dengan kebijakan tersebut.

"Ini juga sudah saya sampaikan ke Wakil Wali Kota, dan beliau pun sepakat," tambahnya.

Ia juga menegaskan bahwa fasilitas pemerintah tidak boleh digunakan untuk perjalanan keluarga pejabat yang ingin menyaksikan momen bersejarah itu.

Populer
recommended